close

Riset Ungkap Kenapa Ibu-ibu Seperti Bu Tejo Bicaranya Tak Pakai Rem

Film TilikBu Tejo digambarkan sebagai sosok yang cerewet dan suka bergosip (Foto: Dok. YouTube/Ravacana Films


Jakarta - Sosok Bu Tejo di film 'Tilik' yang tengah viral sukses mencuri perhatian. Karakternya yang julid alias judes lidah dan suka bergosip membuat banyak orang terhibur, jengkel tapi sekaligus tergelitik. Kok ada sih, orang yang bicaranya seperti tidak punya rem?

Dikutip dari laman Daily Mail, sebuah riset menyebut wanita memang lebih banyak berbicara dibanding pria yakni sekitar 20.000 kata sehari. Bandingkan dengan rata-rata pria yang hanya 13.000 perhari. Para ilmuwan mengatakan jumlah protein Foxp2 yang lebih tinggi adalah alasan wanita lebih cerewet dan julid.

Sebuah penelitian dari University of Maryland School of Medicine menunjukkan tingginya kadar protein Foxp2 di dalam otak manusia. Protein tersebut merupakan protein bahasa sehingga wanita jadi lebih banyak bicara. Pada manusia, protein tersebut banyak pada wanita sedangkan pada tikus terdapat pada jantannya.

Penelitian lain dari Universitas Maryland, menguji sampel dari sepuluh anak laki-laki dan perempuan berusia antara tiga dan lima tahun. Dan hasilnya, anak-anak perempuan tersebut memiliki protein 30 persen lebih banyak dibandingkan Foxp2 pada anak laki-laki. Dan ini terletak di area otak yang menjadi kunci bahasa pada manusia.

"Berdasarkan pengamatan kami, kami mendalilkan kadar Foxp2 yang lebih tinggi pada anak perempuan dan Foxp2 yang lebih tinggi pada tikus jantan yang merupakan indikasi bahwa protein Foxp2 berhubungan dengan jenis kelamin yang lebih komunikatif," jelas Peneliti Margaret McCarthy.

Peneliti juga menunjukkan bahwa perempuan senang mengobrol sejak usia muda. Anak perempuan pun belajar berbicara lebih cepat dibanding anak laki-laki. Anak perempuan memiliki kosakata yang lebih banyak dan berbagai jenis kalimat dibandingkan anak laki-laki dalam usia yang sama.

Belum ada Komentar untuk "Riset Ungkap Kenapa Ibu-ibu Seperti Bu Tejo Bicaranya Tak Pakai Rem"

Posting Komentar

Jangan lupa share ya kak, agar memberikan manfaat kepada yang lain...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel